Memiliki dapur terbuka atau dapur outdoor menjadi pilihan yang tepat untuk mengatasi masalah ruang yang sempit di rumah, dan juga bagi kamu yang ingin menikmati suasana masak di luar ruangan.
Dapur terbuka juga menambah estetika pada rumah mu. Selain itu memiliki dapur terbuka juga memberi kesan yang luas, segar dan nyaman saat anda memasak.
Nah, kalau kamu bingung dengan desain dapur terbuka, berikut ini ada 7 rekomendasi desain dapur terbuka yang bisa kamu tiru!
1.Dapur Terbuka Gaya Industrial

Tren desain dapur gaya industrial kini kian populer untuk diterapkan pada interior rumah, termasuk bagian dapur. Biasanya gaya industrial menggunakan material seperti beton ekspos, besi hitam, dan kayu kasar untuk menciptakan suasana dapur yang unik dan memikat.
2.Dapur Terbuka Serba Putih

Pilihan desain dapur ini untuk menciptakan kesan yang luas dan bersih pada dapur kamu. Selain itu pilihan desain ini juga memberikan penampilan yang elegan dan mewah.
Pilih dominan warna putih untuk dinding, lantai, meja, hingga peralatan dapur, dan juga tambahan material berkilau seperti kaca, atau marmer menambah sentuhan kemewahan yang memikat.
3.Dapur Terbuka Dengan Kolam Renang

Kamu punya kolam renang di rumah? nah, menggabungkan dapur terbuka dengan area kolam renang bisa menciptakan suasana yang mewah dan santai. Selain itu desain dapur ini menawarkan pengalaman memasak yang seru sambil menikmati keindahan kolam renang.
4.Dapur Terbuka Dengan Taman

Dalam keindahan alam, memasak sambil menikmati pemandangan taman tentu menjadi pengalaman yang menyenangkan. Desain dapur terbuka dengan taman bisa mempercantik tampilan, dan juga membuat dapur terasa lebih sejuk.
5.Dapur Terbuka Kayu Minimalis

Untuk kamu yang menginginkan desain dapur sederhana dan hangat, desain ini cocok banget buat kamu!
Kayu bisa digunakan pada bagian kitchen set atau lantainya. Kombinasi desain minimalis dan material kayu menjadikan dapur tampak rapi dan stylish.
6.Dapur Terbuka Menyatu dengan Area Makan

Menyatukan dapur terbuka dengan ruang makan bisa membuat koki lebih mudah untuk menyajikan masakannya, serta bisa menciptakan suasana yang lebih akrab. Desain ini cocok untuk kamu yang mempunyai ruang terbatas.
7.Desain Dapur Terbuka Ala Cafe

Kalau kamu mempunyai banyak teman dan suka mengobrol sambil menikmati makanan atau secangkir kopi, desain dapur terbuka ala cafe sangat tepat untuk kamu.
kamu bisa memadukan taman belakang rumah dengan dapur, serta terapkan sentuhan cafe pada desain dapur terbuka untuk menciptakan suasana yang nyaman dan menarik.
Itulah 7 rekomendasi dapur terbuka tidak hanya menampilkan tampilan estetik, tetapi juga memberikan kenyaman saat memasak.
Untuk menciptakan dapur impian pastikan kamu memilih desain yang tepat dan juga menggunakan material yang tahan air serta perubahan suhu ekstrim. Kira kira kamu memilih desain yang mana ni? Yuk desain dapur impian anda bersama interiorloka!